MANFAAT PEPAYA

Sabtu, 29 Agustus 2009

PAPAYA / CARICA PAPAYA


Pepaya merupakan tanaman buah berupa herba dari famili Caricaceae yang berasal dari Amerika Tengah dan Hindia Barat bahkan kawasan sekitar Mexsiko dan Coasta Rica. Dari keseluruhan tanaman pepaya ini berkhasiat untuk pengobatan secara tradisonal. Oleh karena itu sangat disayangkan bila hanya buahnya saja yang kita konsusmsi.

Manfaat dari setiap bagian tanaman pepaya
  1. Akar : untuk obat pembasmi cacing kremi, sakit ginjal, sakit kandung kemih, tekanan darah tinggi, digigit serangga dan encok.
  2. Daun : untuk penambah nafsu makan. Mengobati penyakit beri-beri, kejang perut,  malaria, sakit panas, insomia, asi tidak lancar, kaki gajah, kejengkolan, disentri amuba, keputihan dan kurang darah.
  3. Batang : pakan ternak
  4. Kuntum Bunga : Untuk sayur lodeh, pecel dan dapat merangsang nafsu makan
  5. Buah : buah meja (langsung dikonsumsi), asinan, selai/jam, manisan, makanan kering, saos, juice, dan minuman ringan. Untuk terapi memperlancar pencernaan, menghaluskan kulit, mengobati lambung (sakit mag), sariawan, sembelit dan mengurangi panas tubuh, serta membantu membuang lemak dalam tubuh.
  6. Biji : dapat diolah menjadi tepung untuk obat masuk angin dan minyak, obat cacing dan diare.
  7. Getah : mengadung papain digunakan untuk luka bakar, jerawat dan kutil. Dalam industri minuman digunakan sebagai penjernih dan penambah cita rasa pada bir, sedangkan dalam industri daging sebagai pengempuk daging
  8. Kulit pohon : bahan obat
Sumber : Tri Margono, 2000)

Manfaat getah pepaya untuk kesehatan dibuktikan Bouchut secara ilmiah, seperti dikutip Journal Society of Biology, yang menyatakan daun pepaya bersifat antitumor atau kanker. Yayasan Kanker Internasional pada tahun 1997 melaporkan tentang manfaat vitamin C dan karoten, yang banyak terdapat dalam pepaya, untuk membantu mencegah kanker.

Untuk biji dari buah papaya mengandung glucoside cacirindan karpain yang dapat menghitamkan rambut.

Komposisi  Zat Gizi Pepaya per 100 g :
Karbohidrat 12,10 g, Vitamin C 74,00 mg, Lemak 0,30 g, Kalsium 34,00 mg, Protein 0,50 g, Fosfor 11,00 mg, Vitamin B1 0,03 mg, Zat besi 1,00 mg, Vitamin B2 0,04 mg, Serat 0,70 mg.
(Sumber: Dra. Emma S. Wirakusumah, MSc., 2001).

0 comments:

Related Posts with Thumbnails